Meski digempur tablet, komputer PC takkan punah


Makin larisnya penjualan tablet di pasaran sempat menimbulkan ramalan bahwa hal ini akan mengancam penjualan PC. Namun, menurut laporan terbaru disebutkan bahwa kiamat PC ternyata masih jauh.

Seperti yang dilansir oleh Mashable (5/1), data dari Tab Times menyebutkan bahwa tablet ternyata tidak akan menyerobot pasar pengguna PC. Malah, tablet di masa mendatang akan menjadi teman atau pelengkap dari PC.

Pendapat ini dikeluarkan karena adanya fakta bahwa tablet berukuran 8 inci ke bawah merupakan tablet yang paling banyak dibeli masyarakat. Padahal, dengan layar tersebut kecil kemungkinannya bisa menggantikan peran PC.

Di masa mendatang pun disebutkan bahwa PC nantinya tetap akan digunakan untuk mengerjakan tugas-tugas berat. Sementara, tugas lebih ringan akan lebih banyak dilakukan lewat tablet.

Fakta sendiri menunjukkan bahwa penjualan PC selama tahun 2013 menurun. Namun, diperkirakan tren tersebut akan berbalik pada 2014 ini karena disebut akan banyak perubahan yang dilakukan produsen PC.

Memang, PC yang dijual selama ini kebanyakan memang sudah menggunakan teknologi kuno berusia 4 tahun atau lebih. Hal ini yang sepertinya akan diubah produsen dengan memberikan sentuhan modern pada PC. Terima kasih sudah membaca dan semoga bermanfaat.

0 komentar:

Post a Comment